Resep Donat Panggang Paling Enak dan Empuk. Siapa sih yang tidak mengenal jajanan tradisional yang satu ini? Yups, donat. mungkin selama ini Anda menikmati donat yang digoreng. Namun sebenarnya, membuat donat tidak harus selalu dengan cara digoreng. Anda bisa menikmati variasi lain kenikmatan donat dengan membuat donat panggang. Donat panggang memiliki rasa nikmat yang tidak kalah dengan donat goreng. Nah, dari pada Anda penasaran. Alangkah baiknya jika Anda langsung membuatnya sendiri dirumah dengan panduan Resep Donat Panggang Paling Enak dan Empuk dibawah ini.
Berikut ini Resep Donat Panggang:
Bahan yang diperlukan:
- 100 gr tepung terigu protein sedang
- 150 gr tepung terigu protein tinggi
- 30 gr gula pasir
- 15 gr susu bubuk
- 1 butir telur ayam
- 1/2 sendok teh kayu manis bubuk
- 50 gr margarin
- 75 ml air es
- 1/2 sendok teh garam
Bahan untuk biang :
- 75 ml air hangat
- 1 sendok teh ragi instan
- 1/2 sendok teh gula pasir
Bahan hiasan :
- 200 gr coklat masak pekat, lelehkan untuk toping
Cara membuat Donat Panggang Paling Enak dan Empuk:
- Langkah pertama yang harus Anda lakukan yaitu Aduk rata semua bahan biang hingga rata lalu diamkan selama 15 menit hingga mengembang.
- Campur tepung terigu bersama dengan gula pasir, susu bubuk, kayu manis bubuk, aduk hingga rata. masukkan bahan biang lalu uleni kembali hingga rata.
- Masukkan telur dan air es sedikit demi sedikit sambil di uleni hingga lembut. Tambahkan dengan margarin dan garam, lalu uleni kembali hingga lembut.
- Masukkan adonan ke dalam plastik segitiga, lalu semprotkan ke dalam loyang tulban kecil yang telah di oles dengan margarin hingga rata.
- Diamkan adonan selama 30 menit hingga adonan mengembang.
- Masukkan ke dalam panggangan
- Angkat donat lalu dinginkan. Setelah dingin, celupkan ke dalam coklat leleh lalu dinginkan hingga membeku.
- Donat Panggang Paling Enak dan Empuk siap disajikan.
Itulah Resep Donat Panggang Paling Enak dan Empuk dari SUPLIER BANDUNG yang bisa Anda coba dirumah. selamat mencoba !
Belum ada komentar untuk Resep Donat Panggang Paling Enak dan Empuk